J6. Referensi Akuntansi - Pemetaan Arus Kas

2 min. bacapembaruan terakhir: 10.18.2023

Halaman ini berfungsi untuk mengatur template kategori laporan arus kas dengan mendaftarkan akun – akun tertentu pada kategori tersebut. Untuk pengertian arus kas itu sendiri Anda dapat lihat pada bagian Arus Kas.

Untuk menuju halaman ini dapat memilih menu Referensi ⇒ Akuntansi ⇒ Pemetaan Arus Kas

Pada menu ini Anda dapat melihat:

  • Menambah sub kategori dan akun-akun nya
  • Mengubah data / urutan sub kategori dan akun-akun nya
  • Menghapus data sub kategori dan akun-akun nya
  • Contoh template aktivitas arus kas

Menambah sub kategori dan akun-akun nya

  • Pilih metode arus kas yang akan Anda ubah tampilan nya
undefined
  • Pada masing-masing metode arus kas, terdapat 3 default aktivitas yaitu Aktivitas Operasional, Aktivitas Investasi, dan Aktivitas Finansial
  • Pilih aktivitas yang akan ditambahkan sub kategori, kemudian isikan nama kategori, lalu pilih akun-akun yang termasuk dalam kategori tersebut, lalu klik SIMPAN untuk menyimpan.
undefined

Mengubah data /urutan sub kategori dan akun-akun nya

Mengubah data :

  • Pilih metode arus kas yang akan Anda ubah data nya
undefined
  • Klik Edit pada kategori, kemudian Anda dapat mengubah nama kategori atau menambah/mengurangi akun yang termasuk kategori tersebut, lalu klik SIMPAN untuk menyimpan
undefined

Mengubah Urutan:

  • Pilih salah satu sub kategori yang akan diubah urutan nya, kemudian klik UP untuk menaikkan urutan atau DOWN untuk menurunkan urutan
undefined

Menghapus data sub kategori dan akun-akun nya

  • Pilih metode arus kas yang akan Anda hapus data nya
undefined
  • Klik HAPUS pada kategori untuk menghapus kategori tersebut beserta akun-akun nya
undefined
  • Atau bisa juga klik HAPUS pada masing-masing akun untuk menghapus hanya akun nya saja
undefined

Contoh template aktivitas arus kas

Untuk contoh template aktivitas laporan arus kas, Anda dapat melihat nya pada menu Template Arus Kas.

Apakah artikel ini membantu?