Kelola Menu Siklus Pendaftaran Admin PT Maukuliah.id

5 min. bacapembaruan terakhir: 05.06.2024
  1.    Tambah Siklus Pendaftaran

  1. Pastikan Anda sudah login ke profil kampus Anda. Kemudian Anda bisa memilih menu “Siklus Pendaftaran” di bagian kiri halaman.

  1. Anda akan disajikan dengan daftar siklus pendaftaran yang sudah berjalan di kampus Anda. Apabila Anda akan menambahkan siklus pendaftaran baru, silahkan tekan tombol "Tambah Siklus Pendaftaran".

**Tampilan tombol tambah siklus pendaftaran pada halaman siklus pendaftaran

  1. Untuk menambahkan siklus pendaftaran terbaru, Anda dapat mengisi form tambah siklus pendaftaran berikut ini. 

**Tampilan form tambah brosur

  • Nama Siklus Pendaftaran : Nama periode PMB yang sedang berjalan pada kampus Anda.

  • Tanggal Mulai: Tanggal mulai dari periode PMB yang berlangsung.

  • Tanggal Berakhir: Tanggal selesai dari pembukaan pendaftaran dari jalur pendaftaran yang akan ditambahkan. Pastikan tanggal selesai tidak lebih awal dari tanggal mulai.

  1. Apabila Anda sudah yakin untuk menambahkan siklus pendaftaran, silahkan tekan tombol "Simpan". Anda akan mendapat pesan bahwa informasi siklus pendaftaran berhasil ditambahkan dan Anda akan langsung diarahkan pada halaman detail siklus pendaftaran.

**Tampilan tombol “simpan” pada form tambah siklus pendaftaran

**Tampilan informasi brosur berhasil ditambahkan

  1.    Setting Target Pendaftaran Prodi

  1. Pastikan Anda sudah login ke profil kampus Anda. Kemudian Anda bisa memilih menu “Siklus Pendaftaran” di bagian kiri halaman.

  1. Anda akan disajikan dengan daftar siklus pendaftaran yang sudah berjalan di kampus Anda. Apabila Anda akan set target pendaftaran setiap prodi yang ada di kampus Anda, Anda dapat klik tombol “titik tiga” untuk menampilkan pilihan aksi yang dapat dilakukan. Anda klik “Detail”. 

**Tampilan pilihan aksi pada menu siklus pendaftaran

  1. Anda akan disajikan dengan detail informasi mengenai periode siklus pendaftaran dan target pendaftaran prodi pada siklus pendaftaran tersebut. Jika Anda ingin mengatur angka target yang akan dicapai, Anda dapat klik tombol “titik tiga” lalu klik “edit”. 

**Tampilan pilihan aksi pada detail siklus pendaftaran

  1. Untuk menambahkan jumlah target pendaftaran, Anda perlu mengisikan form berikut:

**Form tambah informasi biaya prodi

  • Target Pendaftaran: Target pendaftaran yang akan dicapai pada setiap prodi yang ada di kampus Anda.

  1. Apabila Anda sudah yakin menginputkan targetnya, silahkan tekan tombol "Simpan". Anda akan mendapatkan informasi bahwa target penerimaan berhasil disimpan, informasi target akan ditampilkan pada dashboard pada bagian “Program Studi yang Diminati” sehingga admin lebih mudah menganalisa progress target setiap prodi.

**Informasi target berhasil ditambahkan

**Informasi target pada dashboard prodi yang diminati

  1.   Import Setting Target Pendaftaran Prodi 

  1. Pastikan Anda sudah login ke profil kampus Anda. Kemudian Anda bisa memilih menu “Siklus Pendaftaran” di bagian kiri halaman.

  1. Anda akan disajikan dengan daftar siklus pendaftaran yang sudah berjalan di kampus Anda. Apabila Anda akan set target pendaftaran sama dengan siklus yang sebelumnya telah berjalan, Anda dapat klik tombol “titik tiga” untuk menampilkan pilihan aksi yang dapat dilakukan. Anda klik “Detail”. 

**Tampilan pilihan aksi pada menu siklus pendaftaran

  1. Anda akan disajikan dengan detail informasi mengenai periode siklus pendaftaran dan target pendaftaran prodi pada siklus pendaftaran tersebut. Jika Anda ingin mengatur target pendaftaran setiap prodi yang sama dengan target siklus pendaftaran sebelumnya, Anda dapat klik tombol “Import Target Pendaftaran Semester Lalu”

**Tampilan tombol import target pendaftaran pada halaman siklus pendaftaran

  1. Setelah itu Anda dapat memilih siklus pendaftaran yang akan Anda gunakan set target prodinya. Setelah itu klik “Import” untuk melanjutkannya.

  1. Anda akan ditampilkan informasi bahwa target pendaftaran prodi berhasil diimport.

**Informasi target berhasil ditambahkan

  1.   Edit Siklus Pendaftaran

  1. Pastikan Anda sudah login ke profil kampus Anda. Kemudian Anda bisa memilih menu “Siklus Pendaftaran” di bagian kiri halaman.

  1. Anda akan disajikan dengan daftar siklus pendaftaran yang sudah berjalan di kampus Anda. Apabila Anda merubah nama atau tanggal berjalan siklus pendaftaran, Anda dapat klik tombol “titik tiga” dan klik “Edit”.

**Tampilan pilihan aksi pada menu siklus pendaftaran

  1. Anda akan disajikan dengan form siklus pendaftaran yang sudah terisi informasi siklus pendaftaran yang Anda pilih. Anda bisa secara langsung mengubah isi dari informasi siklus pendaftaran.

**Tampilan Halaman Form Edit Menu SIklus Pendaftaran

  1. Apabila Anda sudah yakin untuk data yang telah Anda ubah, silahkan tekan tombol "Simpan". Pastikan informasi edit siklus pendaftaran yang diubah sudah tersimpan dan perubahan tampil dalam daftar informasi siklus pendaftaran.

**Tampilan tombol simpan pada form edit siklus pendaftaran

**Tampilan Halaman Ketika Jalur Pendaftaran  Berhasil Diubah

  1.    Hapus Siklus Pendaftaran

  1. Pastikan Anda sudah login ke profil kampus Anda. Kemudian Anda bisa memilih menu “Siklus Pendaftaran” di bagian kiri halaman.

  1. Anda akan disajikan dengan daftar siklus pendaftaran yang sudah berjalan di kampus Anda. Apabila Anda menghapus informasi siklus pendaftaran, Anda dapat klik tombol “titik tiga” dan klik “Hapus”.

**Tampilan pilihan aksi pada menu siklus pendaftaran

  1. Anda dapat pesan untuk mengonfirmasi. Apabila Anda sudah yakin untuk menghapus, pilih dan klik tombol "Hapus". Apabila Anda ingin membatalkan, pilih dan klik tombol "Batal".

**Tampilan Halaman Konfirmasi Hapus SIklus Pendaftaran

  1. Setelah itu akan muncul pesan bahwa informasi siklus pendaftaran  berhasil dihapus dan siklus pendaftaran yang dihapus sudah hilang dari daftar siklus pendaftaran.

**Tampilan Halaman Informasi SIklis Pendaftaran Berhasil dihapus

  1.  Set Status Siklus Pendaftaran

  1. Pastikan Anda sudah login ke profil kampus Anda. Kemudian Anda bisa memilih menu “Siklus Pendaftaran” di bagian kiri halaman.

  1. Anda akan disajikan dengan daftar siklus pendaftaran yang sudah berjalan di kampus Anda. Apabila Anda akan mengaktifkan atau menonaktifkan siklus pendaftaran, Anda dapat  klik tombol “Power” untuk merubah status siklus.

**Tampilan tombol status Halaman siklus pendaftaran

  1. Pastikan Anda mendapatkan informasi bahwa status siklus berhasil diubah.

**Tampilan Halaman Informasi Status Siklus Pendaftaran Berhasil diubah

Apakah artikel ini membantu?